Kinerja Korps Bhayangkara Tomohon Ditakar


Tomohon, MS

 

Tim Wasrik (Pengawasan dan Pemeriksaan) Itwasum (Inspektorat Pengawasan Umum) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) sambangi Korps Bhayangkara di Kota Sejuk. Kinerja jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tomohon ditakar. Kegiatan pemeriksaan tahap II Tahun Anggaran 2019 ini dilaksanakan di Danau Linow Resort Kelurahan Lahendong Kecamatan Tomohon Selatan, Sabtu (25/5).

 

Adapun kegiatan ini merupakan upaya untuk memastikan kinerja seluruh personil sesuai prosedur serta anggaran tersalurkan dengan baik dan benar. Dalam Wasrik ini, tim melakukan pendalaman pada aspek pelaksanaan dan pengendalian. Itu meliputi bidang sumber daya manusia, sarana prasarana, operasional dan anggaran di semua satuan kerja (Satker) jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Utara (Sulut).

 

Terkait itu, Kapolres Tomohon, AKBP Raswin B. Sirait S.Ik, S.H, M.Si, optimis pemeriksaan berlangsung sukses. Alasannya, jauh-jauh waktu sebelumnya, seluruh Satker Polres Tomohon telah siap. Kelengkapan seluruh dokumen pendukung untuk kebutuhan pemeriksaan telah dimatangkan.

 

"Setiap Kepala Satker jajaran Polres Tomohon telah berusaha maksimal untuk mengelola program kegiatan dan anggaran yang menjadi tanggungjawabnya. Itu pun sesuai dengan RKA-KL yang dijabarkan melalui penetapan kinerja Satker," ungkap Sirait.

 

Ditambahkan Kapolres, meski ada kekurangan yang ditemukan, itu tidak terlepas dari keterbatasan. Hal ini pun akan dijadikan sebagai motivasi dan pendorong agar lebih baik lagi. Juga demi meningkatkan kemampuan manajemen para Kepala Satker dalam melaksanakan program kegiatan dan penganggaran serta pengendalian.

 

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Ketua Tim Wasrik, Irwil 1 Itwasum Mabes Polri, Brigjen Pol Drs Didit P Sulistyono, Kombes Pol Drs Darmawan M.Hum, Kombes Pol Bayu S.Ik, Kombes Pol Tursilo S.H, Kombes Pol Drs Raden H Prakoso, Kombes Pol Dr. Sugiyino S.H, M.H. (hendra mokorowu)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting