Aksi Penculikan Anak Teror Bolmut

Pontoh Minta Warga Tingkatkan Kewaspadaan


Laporan : NANANG KASIM

Sepak terjang sindikat penculik anak kembali resahkan warga Nyiur Melambai. Kali ini terjadi di Kabupaten Bolaang Mongondouw Utara (Bolmut). Aksi penculikan dengan sasaran anak di bawah umur ndilakukan seorang pria di Desa Soligir Kecamatan Kaidipang. Beruntung upaya tersebut berhasil digagalkan warga.

Adapun terduga pelaku diketahui merupakan lelaki berinisial FP alias Fernando (31), warga Wanea, Kota Manado. Aksi penculikan terjadi pada Rabu (12/6) kemarin sekira pukul 16.00 Wita.

Kasus ini tidak hanya menghebohkan warga masyarakat, namun demikian turut mendapatkan perhatian dari bupati dan wakil bupati Bolmut yang secara langsung datang melihat Fernando, saat diamankan di Polsek Bolangitang.

Peristiwa bermula saat pelaku bertemu dengan sejumlah anak yang baru saja pulang dari perkebunan. Pelaku berusaha mengikat beberapa anak dengan seutas tali. Beruntung kejadian tersebut langsung diketahui oleh warga. Melihat aksinya diketahui warga, pelaku pun melarikan diri.

“Kami berusaha mengejar pelaku namun usaha tersebut gagal, dan akhirnya pelaku dapat dibekuk warga pada pagi harinya dan diserahkan kepada pihak Polsek Bolangitang,” terang sejumlah saksi mata.

Kepala Kepolisian Sektor Kaidipang Kompol Made S, ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Iya, terduga pelaku awalnya diamankan di Polsek Bolangitang, kemudian dilimpahkan ke Polsek Kaidipang,” terang Made.

Lebih lanjut Made menjelaskan jika pihaknya telah menghubungi keluarga terduga pelaku. “Pihak keluarga saat dihubungi menuturkan jika yang bersangkutan pernah dirawat di Rumah Sakit Jiwa (RSJ), dan untuk membuktikan hal tersebut kami masih menunggu pihak keluarga dari Manado yang membawa bukti medis tersebut,” tukasnya.

Sementara itu bupati Bolmut Depri Pontoh, menyampaikan jika masyarakat diminta tetap tenang dan waspada atas kejadian ini. “Tentunya persoalan ini kita serahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwajib, dan untuk itu kami berharap agar kiranya masyarakat tetap tenang dan waspada,” pinta bupati. (*)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting