18 Negara Ulurkan Tangan Untuk Sulteng


Gelombang bantuan untuk Palu, Donggala dan sekitarnya, ternyata tak hanya datang dari dalam negeri. Dunia ikut mengalirkan rasa empati dan kepedulian. Hingga kini tercatat, sudah ada 18 negara yang menawarkan diri membantu korban yang terkena bencana gempa bumi dan tsunami di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) itu.

Menko Polhukam Wiranto ditugaskan untuk mengkoordinir bantuan-bantuan internasional untuk gempa Sultengh. Total sudah ada 18 negara yang menawarkan bantuan. "Sudah ada 18 negara yang menawarkan bantuan untuk membantu bencana di Palu," kata Menko Polhukam Wiranto dalam jumpa pers di kantornya, Senin (1/10).

Negara-negara yang menawarkan antara lain Amerika Serikat, Prancis, Ceko, Swiss, Norwegia, Hungaria, Turki, Uni Eropa, Australia, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Qatar, Thailand, India, dan China.

 

Sejumlah negara yang menawarkan bantuan, memberikan penyataannya untuk bantuan ke Sulteng. Korea Selatan akan mengirimkan bantuan sebesar USD 1 juta. Korsel juga mempertimbangkan memberi bantuan tambahan mengingat akses jalan dan komunikasi di beberapa kabupaten di Sulteng masih terganggu.

 

"Pemerintah Republik Korea akan menyalurkan bantuan kemanusiaan sebesar 1 juta USD kepada pemerintah Republik Indonesia sehubungan dengan terjadinya bencana gempa dan tsunami di Pulau Sulawesi pada hari Jumat, 28 September 2018," demikian pernyataan Kedubes Korea Selatan, Senin (1/10).

 

"Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat di mana terdapat korban jiwa dan terjadi kerugian harta benda," imbuh keterangan Kedubes Korsel.

 

Perdana Menteri Australia Scott Morrison dalam wawancaranya di Program Insider ABC mengatakan, dirinya telah berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo dan menyatakan simpatinya. Kini telah menawarkan bantuan kepada Indonesia untuk menyikapi bencana gempa bumi dan tsunami yang melanda Kota Palu dan Donggala di Sulawesi tengah.

 

"Jika dia (Presiden Joko Widodo, red) membutuhkan bantuan kami, dia akan mendapatkannya," kata Morrison seraya menambahkan, Indonesia memang tidak meminta bantuan itu tetapi Presiden sangat menghargai empati yang disampaikan warga Australia.

 

Negara Uni Eropa menyampaikan belasungkawa dan dukungan untuk Indonesia usai gempa dan tsunami yang melanda Sulawesi. Uni Eropa pun mengumumkan bantuan 1,5 juta euro (Rp 25,5 miliar) untuk Indonesia. "Uni Eropa bersama rakyat dan otoritas Indonesia pada masa yang sulit ini dan kami telah menawarkan dukungan penuh kami," demikian disampaikan Uni Eropa.

 

Pemerintah China menyatakan belasungkawa atas bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Pemerintah China melalui Palang Merah China juga telah menyampaikan bantuan sebesar US$ 200 ribu ke Palang Merah Indonesia.

 

Presiden China Xi Jinping telah menyampaikan belasungkawa kepada Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atas bencana alam di Sulawesi Tengah tersebut.

 

Pemerintah Amerika Serikat (AS) menyampaikan belasungkawa mendalam untuk Indonesia atas gempa bumi dan tsunami yang menerjang Sulawesi Tengah (Sulteng). AS juga menyatakan siap memberi bantuan dalam upaya pemulihan.

 

"Amerika Serikat menyampaikan belasungkawa dan dukungan untuk seluruh warga Indonesia yang terkena dampak gempa bumi dan tsunami yang melanda Sulawesi Tengah pada 28 September," ucap juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Heather Nauert, dalam pernyataan via situs resmi Departemen Luar Negeri AS, seperti dilansir, Senin (1/10).

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menyampaikan belasungkawa pada bangsa Indonesia menyusul bencana gempa bumi dan tsunami dahsyat yang menerjang Sulteng. Erdogan pun mengatakan, Turki siap memberikan bantuan apapun yang diperlukan Indonesia.

 

"Saya berdoa untuk saudara-saudara dan saudari-saudari kami, yang meninggal dalam gempa bumi dan tsunami di Indonesia. Semoga pemulihan cepat untuk yang terluka dan saya menyampaikan belasungkawa yang terdalam kepada rakyat Indonesia," demikian disampaikan Erdogan dalam postingan di Twitter seperti dilansir Daily Sabah, Senin (1/10). (dtc)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting