HAG : Minahasa Contoh Pelaksana Demokrasi Yang Sehat

Puji Kinerja KPU-Bawaslu dan TNI-Polri


Laporan : Jackson KEWAS

Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Minahasa telah berjalan aman, tertib dan sukses. Hal itu jadi catatan positif bagi Hangky Arther Gerungan (HAG). Sosok yang punya andil besar dalam menghentar pasangan Royke Oktavian Roring dan Robby Dondokambey (ROR-RD) meraih kemenangan mengapresiasi kinerja lembaga penyelenggara pemilu dan aparat keamanan di Minahasa.

Wujud apresiasi itu ditunjukkan HAG dengan mengunjungi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa kemudian berlanjut ke Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Minahasa, Kamis (25/10) kemarin. Di kantor KPU, HAG tiba sekitar pukul 11.30 Wita dan disambut oleh komisioner yang ada.

"Kunjungan pak HAG hari ini (kemarin, red) dalam kapasitas sebagai tim pemenangan ROR-RD dulu, jadi beliau mengucapkan terima kasih kepada kami atas pelaksanaan aturan yang sesuai. Juga beliau mengucapkan terima kasih kepada KPU yang telah bekerja keras sesuai aturan sehingga semua tahapan dari awal sampai penetapan berjalan dengan baik," ujar Ketua KPU Minahasa Lord Arthur Malonda dalam wawancara usai pertemuan tersebut.

Sementara kunjungan HAG di Mapolres Minahasa juga disambut Kapolres AKBP Christ Pusung SIK. "Pertemuan dengan pak HAG disini sebagai tokoh masyarakat dan juga sebagai ketua KADIN. Banyak yang kita bicarakan mencakuo mengenai berbagai hal, mulai dari masalah Kamtibmas, ekonomi daerah dan banyak lagi. Beliau telah memberikan banyak masukan bagi kami," ucap Kapolres.

HAG sendiri usai kunjungan tersebut mengatakan bahwa pertemuan dengan pihak KPU dan Polres Minahasa adalah sebagai wujud apresiasi atas kinerja masing-masing lembaga yang dinilai sangat baik. "Sebenarnya saya juga menjadwalkan untuk berkunjung ke Bawaslu dan Kodim. Tapi karena pimpinan Bawaslu sedang tugas luar, begitu juga Dandim lagi menghadiri kedukaan maka saya hanya mendatangi kantor KPU dan Mapolres," kata HAG.

Pada intinya, dalam kunjungan tersebut HAG memberi apresiasi atas kinerja lembaga penyelenggara Pemilu baik KPU maupun Bawaslu dalam pelaksanaan Pilkada Minahasa, begitu juga aparat keamanan dalam hal ini TNI dan Polri yang sudah bekerja menjaga keamanan.

"Kita bersyukur karena Pilkada Minahasa telah berjalan sukses, angka kriminal menurun, tidak ada kericuhan antar pendukung, tingkat partisipasi pemilih mengalami kenaikan. Begitu juga saat penetapan, lawan tanding ikut hadir. Ini bukti bahwa semua pihak telah bekerja dengan baik. Ini juga memprilihatkan bahwa masyarakat Minahasa sudah sangat dewasa dalam berpolitik, sehingga Minahasa dapat menjadi contoh bagi daerah-daerah lain dalam hal penyelengaraan pesta demokrasi yang sehat," tutur pengusaha sukses asal Kakas yang kini menjabat Ketua KADIN Sulawesi Utara itu.

Pilkada Minahasa menurut dia sudah berakhir. Namun tugasnya dalam kapasitas sebagai tim pemenangan ROR-RD belum berakhir sampai pada pelantikan bupati dan wakil bupati. "Saat ini tanggungjawab ke depan bagi kami yaitu bagaimana mengawal pak bupati ROR dan pak wakil bupati RD dalam rangka merealisasikan semua janji kampanye yang sudah disampaikan ke masyarakat," tandasnya.

HAG meminta dukungan doa dari segenap masyarakat Minahasa agar ROR-RD sukses memimpin Kabupaten Minahasa lima tahun kedepan. "Sebab sekarang ini ROR-RD bukan lagi milik partai pendukung atau kelompok-kelompok tertentu saja. Sebagai pemimpin daerah mereka adalah milik semua masyarakat Minahasa. Untuk itu semua pihak harus mendukung dan mendoakan pemimpin kita ini supaya visi membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat dapat terlaksana dengan baik," kunci HAG. (***)

 


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting