Areros-Rotty Ditetapkan Ketua-Sekretaris Timsel KPU Talaud


Jakarta, MS

Pasca dilantik Rabu 31 Oktober 2018 di hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, tim seleksi (Timsel) KPU Kabupaten Kepulauan Talaud oleh Ketua KPU RI Arief Budiman, pukul 20.00-21.00 WIB Timsel langsung mengadakan rapat perdana untuk menetapkan struktur keanggotaan. Dengan penuh kebersamaan dan semangat kekeluargaan kelima tim seleksi yang semuanya akademisi ini sepakat menunjuk Profesor Dr William Areros sebagai ketua dan Viktory Rotty sebagai sekretaris.

Setelah struktur Timsel terbentuk kemudian dalam rapat selanjutnya akan membahasa soal tahapan, sosialisasi, dan sampai pada penetapan 10 besar dan disepakati keputusan harus secara kolektif kolegial.

"Struktur timsel telah terbentuk, kemudian kita akan membahas terkait tahapan sampai pada penetapan 10 besar calon anggota KPU Talaud, dan semua keputusan pada setiap tahapan adalah keputusan bersama tim seleksi secara kolektif kolegial,” terang Anggota Timsel Dr Ferry Liando.

Senada dengan itu, DranMarietje Terok, MPd menyatakan bahwa tim seleksi harus bekerja berkualitas dengan menjaga integritas dan independensi. “Integritas dan independensi adalah hal utama yang harus dikawal oleh tim seleksi supaya menghasilkan calon KPU Talaud yang bermartabat,” terang Dosen Unima itu.

Proses seleksi oleh tim seleksi berdasarkan aturan harus secara terbuka.

"Rekrutmen calon anggota KPU Talaud harus terbuka dan membuka peluang kepada putra putri terbaik Talaud untuk menjadi calon komisioner KPU Talaud,” tambah Misbahuddin Jamal, MTh.I.

Oleh karena itu, masyarakat harus membantu tim seleksi dalam menyeleksi calon KPU Talaud. “Pastinya yang terbaik akan didapat dari proses seleksi ini sepanjang masyarakat juga membantu tim seleksi dalam berpastisipasi dan memberi masukan mana yang terbaik dari yang baik,” jelas Areros yang ikut diaminkan Viktory Rotty.(risky)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting