Dukung TIFF, PLN Rayon Tomohon Siaga


Tomohon, MS

Pasokan energi listrik jelang pelaksanaan pesta bunga sedunia di Kota Sejuk aman. Ketersediaan jaringan listrik di Kota Bunga pun dikonsentrasikan untuk menghadapi hajatan Tomohon International Flower Festival (TIFF) 2018. Ini diungkapkan Manager PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Rayon Tomohon, Jedry Pangalila ST, Senin (6/8).

"Segala sesuatu yang berhubungan dengan jaringan listrik, baik SUTM-SUTM (saluran udara tegangan menengah) sudah disiapkan," ungkap Pangalila saat disambangi Media Sulut.

Meski demikian harapnya, kondisi cuaca juga akan mendukung. Sebab, cuaca buruk berpotensi gangguan atau kerusakan pada jaringan. Semisal pohon tumbang. Hal ini juga sudah diantisipasinya lebih dulu. Pun bila gangguan akibat alam terjadi, pihaknya segera lakukan perbaikan. Adapun, titik-titik rawan gangguan menurut dia, berada di jalur Tinoor, Taratara dan wilayah-wilayah perkebunan.

"Kami setiap saat menyiagakan personil dan peralatan. Titik-titik rawan lainnya sudah kami antisipasi. Misalnya fasilitas PLN yang keropos atau rapuh, sudah kita ganti di bulan lalu (Juni-red),” jelasnya.

Terkait perhelatan iven TIFF, sejumlah titik yang jadi konsentrasi PLN Rayon Tomohon. Pertama, lokasi hanggar Tournament Of Flower, yakni di SMA (Sekolah Menengah Atas) Lokon. Kedua, panggung start TOF di depan Rindam (Resimen Komando Daerah Militer) 13 Merdeka, Kakaskasen. Ketiga, panggung utama dan sekitar Menara Alva Omega. Terakhir, di Stadion Babe Palar Walian.

"Ke empat titik ini kami layani dengan multiguna. Kami juga berupaya untuk mem-backup masing-masing dengan genset. Sehingga lebih menjamin pasokan listrik di saat puncak TIFF atau apabila terjadi gangguan," ungkapnya.

Tambah dia, pelayanan tarif multiguna ini sudah dikomunikasikan langsung oleh Panitia TIFF ke PLN Rayon Tomohon. Selaku penyedia layanan listrik, Pangalila pun berharap, event TIFF 2018 bisa sukses. Intinya, semakin menambah nilai kepariwisataan di Kota Tomohon. Sehingga nama Tomohon kian dikenal dunia.(hendra mokorowu/victor rempas)


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting