Double Rejeki Vario


Manado,MS - Sebagai bentuk apresiasi atas tingginya minat pecinta skutik Tanah Air atas All New Honda Vario 150 dan All New Honda Vario 125, PT. Astra Honda Motor (AHM) dan PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) Main Dealer Sepeda Motor Honda memberikan hadiah undian bagi para pecinta Motor Honda yang membeli All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150 dibulan Januari hingga Maret 2019. Para pelanggan All New Honda Vario 150 dan All New Honda Vario 125 di seluruh dealer yang ada di Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara berkesempatan mendapat hadiah undian 5 gram Emas, 5 Smartphone android dan sebagai hadiah utamanya 2 unit All New Honda Vario 150 dan 1 unit All New Honda PCX. Selain itu bagi konsumen yang melakukan pembelian All New Honda Vario 125 juga akan mendapatkan hadiah langsung berupa voucher servis seniali 40 ribu atau voucher pembelian apparel / aksesoris Honda seniali 150 ribu atau voucher pulsa 50 ribu.

AHM dan DAW juga menggelar promo Repeat Order dan Trade In berupa potongan harga sebesar 440 ribu bagi konsumen yang ingin memiliki All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150. Program ini berlaku untuk pembelian ulang bagi konsumen yang telah memiliki motor Honda BeAT series, Honda Vario 110 series, Honda Vario 125 series dan seluruh tipe cub Honda.

Erwin Momuat, Sales Head PT. DAW mengatakan bahwa penjualan All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150 di Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara ditahun 2018 bisa mencapai kurang lebih 8.000 unit.
"DAW berhasil memasarkan All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150 masing - masing kurang lebih 4.000 unit, ini tidak terlepas dari kepercayaan konsumen untuk memiliki dan menggunakan sepeda motor Honda untuk menemani aktivitas mereka sehari - hari", ujar Erwin.

All New Honda Vario 150 hadir sebagai skutik performa tinggi dengan pengembangan mesin 150cc. Dengan catatan waktu 11,6 detik, All New Honda Vario 150 dapat menempuh jarak 0 – 200 meter dan dapat mencapai top speed 105 km/jam. Fitur Idling Stop System (ISS) menjadikan model ini menghasilan konsumsi BBM teririt di kelasnya sebesar 46,9 km/liter (metode ECE R40 Euro 3) dengan hasil emisi gas buang yang lebih baik dari standar emisi EURO 3. Ukuran bodi yang pas dengan ban yang besar, depan 90/80 dan belakang 100/80 memberikan kemudahan. Velg pun kini tampil baru dengan desain sporti. Sistem pengereman lebih nyaman dengan disematkan Wavy Disc Brake berukuran 190mm dan semakin optimal dengan kehadiran teknologi Combi Brake System (CBS) membantu menyeimbangkan pengereman roda belakang dan depan secara lebih optimal.
Melengkapi skutik premium All New Honda Vario 150, AHM hadirkan All New Honda Vario 125 dengan akselerasi mesin kapasitas 125cc yang lebih baik dari model sebelumnya memiliki catatan waktu tempuh 12,5 detik untuk jarak 0 -200 meter dan dapat mencapai top speed 98 km/jam. Dengan mengaktifkan fitur Idling Stop System (ISS) yang tersematkan, All New Honda Vario 125 dapat menghasilkan konsumsi bahan bakar teririt di kelasnya yaitu 51,7 km/liter dengan metode ECE R40.(Yaziin Solichin)


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting