Musdalub DPD SP PLN Suluttenggo Siap Digelar, Ini Penjelasan Valentino Taulu




Manado, MS - Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) dalam rangka pemilihan Ketua Dewan pimpinan Daerah (DPD) Serikat Pekerja (SP) Perusahaan Listrik Negara (PLN) Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo (Suluttenggo) siap digelar. Sesuai jadwal, agenda tersebut akan dilaksanakan pada Rabu (21/06/23) di Roger Hotel Manado, Sulawesi Utara (Sulut).

Demikian disampaikan Sekretaris DPD SP PLN Suluttenggo, Valentino Taulu kepada mediasulut.co via pesan singkat WhatsApp, Selasa (21/06/23).
Taulu menjelaskan, gelaran musyawarah akan memilih Ketua DPD SP PLN Suluttenggo. Pasalnya, posisi ketua saat ini yang diduduki Amrijal Simarmata, hanya pejabat pelaksana. Jabatan sementara itu dipegang Amrijal karena ketua sebelumnya Jayus Manopo telah purnabakti. “Jadi, berdasarkan itu sehingga kami akan melaksanakan pemilihan ketua sesuai aturan yang berlaku yakni AD/RT organisasi,” ujarnya.

Taulu juga bilang, untuk peserta musdalub berjumlah 8 Dewan Pimpinan Cabang atau DPC Serikat Pekerja di lingkungan PLN Suluttenggo. “Selain peserta dari DPC, Musdalub juga akan diikuti dan disaksikan langsung perwakilan dari DPP (Dewan Pimpinan Pusat). Mohon doa dan topangannya sehingga musyawarah boleh berlangsung dengan aman, nyaman, damai serta demokratis,” terang pria yang piawai bernyanyi ini.(MySol)




Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors

Mail Hosting