YSK Resmi Cagub Gerindra di Sulut, YLM Support dan Hatur Ucapan Selamat


Manado, MS

Calon gubernur (Cagub) dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) di Pilkada Sulawesi Utara (Sulut), terjawab.

Asisten Khusus Menteri Pertahanan di Kementerian Pertahanan Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling (YSK) resmi mendapat mandat dari DPP Partai Gerindra sebagai Cagub Sulut.

Tak hanya menerima Surat Keputusan (SK) sebagai cagub Sulut, YSK juga dipercayakan menjadi Ketua DPD Partai Gerindra Sulut.

Kedua SK tersebut ditandatangani oleh Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Kedua SK tersebut diserahkan langsung oleh Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani kepada YSK Selvanus, Senin (8/7/2024). 

Penyerahan SK Cagub dan Ketua Gerindra Sulut kepada YSK, mendapat apresiasi dari Youla Lariwa Mantik SH MH.  Pengacara sekaligus pengusaha sukses itu menyampaikan  selamat YLK.

"Banyak selamat kepada Bapak Yulius Selvanus Komaling yang telah menerima mandat sebagai Cagub dan Ketua Gerindra Sulut dari Partai Gerindra," ujar Youla, Senin (8/7/2024).

Srikandi asal Tondano itu optimia dibawah kepemimpinan YLK, Gerindra Sulut akan lebih maju dan kuat. 

Apalagi kata Youla, Pemerintah Provinsi kedepan akan bersinergi dengan Pemerintahan yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto.

"Bapak Yulius orang yang rendah hati. Pekerja keras, berpengalaman dan sangat disiplin. Kami sangat yakin, bersama Pak Selvanus Sulut akan lebih sejahtera dan kuat," tandas bakal calon Bupati Minahasa yang mengusung slogan "Minahasa Keter" itu.(red/*)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting