
CSSR Terima Kunjungan Kerja Bupati Manggarai untuk Belajar Pengembangan PLTP
Tomohon,MS
Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH bersama Wakil Walikota Tomohon Sendy G A Rumajar SE MI Kom (CSSR) menerima dan menjamu rombongan Bupati Kabupaten Manggarai Heribertus Nabit serta Forkopimda Kabupaten Manggarai di Taman Kelong Tomohon. Kunjungan ini berlangsung pada hari Senin, 10 Maret 2025, dan diadakan dalam rangka belajar bersama terkait pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) khususnya di PLTP Lahendong.
Bupati Manggarai, Heribertus Nabit, menjelaskan bahwa tujuan dari kunjungan kerja ini adalah untuk mempelajari dan berbagi informasi tentang pengembangan PLTP di Lahendong. "Kami di Kabupaten Manggarai sedang dalam proses perluasan PLTP yang mirip dengan yang ada di Kota Tomohon. Oleh karena itu, kami ingin belajar dari PLTP Lahendong, khususnya tentang bagaimana mengeliminasi dampak negatif dari proses pembangunan dan apa saja dampak sosial yang ditimbulkan. Kita semua tahu bahwa setiap proyek pasti memiliki konsekuensi, baik positif maupun negatif," ungkapnya.
Rombongan Bupati Manggarai direncanakan akan melakukan kunjungan kerja selama tiga hari di Tomohon, dengan agenda utama pada hari esok, 11 Maret, adalah mengunjungi PLTP Lahendong. "Saya senang datang di Kota Tomohon karena Tomohon sejuk dan memiliki nilai sejarah. Banyak nenek kami yang dulunya bersekolah di Tomohon, dan saat ini banyak masyarakat dari Manggarai yang berasal dari daerah ini," tambah Bupati Heribertus.
Sementara itu, Walikota Tomohon Caroll J A Senduk menyatakan bahwa ketersediaan listrik di Kota Tomohon sangat bergantung pada PLTP Lahendong, dengan total daya listrik sekitar 120 Megawatt yang sudah terhubung ke daerah Suluttenggo. "PLTP Lahendong sangat penting bagi kami, dan kami terbuka untuk berbagi informasi serta pengalaman dengan Kabupaten Manggarai dan daerah lain yang ingin belajar tentang pengembangan energi terbarukan," terang Caroll.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, termasuk Ketua DPRD Manggarai Paulus Peos, Kepala Kepolisian Manggarai AKBP Edwin Saleh, dan penyelenggara pemerintahan dari kedua daerah. Pertemuan ini diharapkan dapat mempererat kerjasama dan pertukaran pengetahuan antara Kota Tomohon dan Kabupaten Manggarai dalam bidang pengembangan energi panas bumi.
Kunjungan ini menjadi momentum penting bagi kedua daerah untuk bersinergi dalam pengembangan sektor energi yang berkelanjutan. (RommyKaunang/*)
Komentar