Manado Fiesta Virtual, DIANGGARKAN 200 JUTA, DPRD ‘SUPPORT’


Manado, MS

 

Agenda akbar Manado Fiesta (MF) 2020, bakal dilaksanakan. Direncanakan, kegiatan promosi pariwisata itu akan berlangsung virtual. Teranyar, dana yang diplot untuk iven ini mencapai Rp200 juta.

 

Itu terungkap saat pembahasan LKPJ Walikota akhir tahun 2019 antara Komisi II DPRD Manado dengan Dinas Pariwisata (Dispar), Selasa (2/6) kemarin. "Besaran anggarannya telah dipangkas 70 persen dari pelaksanaan sebelumnya dan kini di jumlah tersebut," terang anggota Komisi II, Iwan Marlian.

 

Lanjut dia, dengan biaya seperti itu memungkinkan bisa dilakukan MF versi virtual, apalagi ini menuju ke tatanan new normal. Hingga menurut dia, dengan anggaran Rp 200 juta itu dapat didukung, sebagai usaha mempromosikan Manado.

 

Lebih jauh dikatakan politisi Partai Golkar itu, memang beberapa kali Kadis Pariwisata mangkir saat dipanggil rapat oleh Komisi II untuk meminta penjelasan. Namun, setelah bertatap muka, penjelasan bisa didengar langsung dari Kadis terkait Manado Fiesta virtual.

 

“Dewan memberi dukungan. Pasalnya, dengan virtual, warga yang stay home bisa terhibur, hati senang, imun pasti bagus. Jadi, kami dari DPRD tetap memberi dukungan terhadap apa yang dilakukan Pemkot. Yang penting itu positif dan untuk masyarakat," pungkasnya.

 

Diketahui, program MF Virtual 2020, merupakan program Pemkot Manado. Pelaksanaan tahun ini dipastikan tidak akan spektakuler seperti pelaksanaan di tahun-tahun sebelumnya.(devy kumaat)

 


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting