
Foto: Golkar dalam penyerahan berkas Bacaleg ke KPU Manado.
Gempa Bumi Sertai Proses Pengajuan Berkas Bacaleg Golkar
Manado, MS - Partai Golkar menjadi partai kedua terakhir mengajukan bakal calon legislatif (bacaleg) di KPU Manado, sekira Pukul 23:45 WITA, Minggu (14/5/2023). Menariknya, disaat bersamaan kejadian alam gempa bumi terjadi.
Kondisi itu langsung memunculkan anekdot di kantor KPU tersebut, baik pewarta, pegawai dan beberapa pendukung parpol.
"Ini pertanda apa ya, apa keberuntungan atau sebaliknya bagi Golkar," celoteh rekan pewarta.
Di dalam ruangan penerimaan berkas pun tampak panik, sempat beberapa orang berhamburan keluar.
Sementara itu, perwakilan Golkar Manado Adolf Budiak, usai menyerahkan berkas mengatakan bahwa mereka optimis 10 kursi bisa direngkuh nanti.
"Kedatangan kami mengikuti petunjuk pimpinan partai. Di saat bersamaan partai kami juga sedang melakukan hal yang sama di KPU Sulut," jelasnya.
Mengenai selentingan bahwa untuk jadi bacaleg Golkar perlu mahar, dibantah Adolf. Menurutnya, itu merupakan perintah langsung dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.
Selain itu, menyentil perpindahan personil partai Golkar ke partai lain, dikatakannya itu sebagai hak politik seseorang yang tidak bisa dilarang.
"Mekanismenya jelas setelah yang bersangkutan mengajukan surat dari partai pengusungnya sekarang. Proses lebih lanjut atas tindakan tersebut sedang berjalan," pungkasnya. (devy kumaat)
Komentar