Polres Tomohon Ajak Warga Jaga Toleransi Menyambut Hari Besar Keagamaan


Tomohon, MS
Kapolres Tomohon AKBP Lerry Tutu, S.I.K., M.M  menegaskan pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama. Masyarakat Kota Tomohon diajak untuk saling menghormati dan menjaga toleransi antar umat beragama yang sudah terjalin dengan baik. "Perayaan Jumat Agung berjalan dengan baik, mengingat perayaan Paskah (besok,red) bersamaan dengan bulan puasa umat Muslim, penting juga bagi semua untuk saling menghargai kegiatan keagamaan masing-masing, " tuturnya belum lama ini. 
Lebih lanjut dikatakannya, untuk memastikan keamanan selama perayaan, sebanyak 200 personel gabungan dari berbagai satuan fungsi Polres Tomohon dan Polsek dikerahkan.
"Pengamanan akan dilakukan selama 5 hari, dimulai dari tanggal 28 Maret hingga 1 April 2024. Personel akan tersebar di tempat-tempat ibadah, pusat perbelanjaan, pasar, terminal, lokasi wisata, dan area lain yang berpotensi ramai, " ujar Kapolres.
Hal senada juga dikatakan Kabag Ops Polres Tomohon, Kompol Nohfri Maramis, S.H., S.I.K.
"Pengamanan akan difokuskan pada beberapa aspek, termasuk pengamanan tempat ibadah, patroli, pengaturan arus lalu lintas, dan siaga Power on hand. Masyarakat juga diimbau untuk segera melaporkan kejadian yang mengganggu keamanan atau pelaksanaan kegiatan keagamaan kepada pihak kepolisian untuk penanganan lebih lanjut, " tuturnya sembari mengatakan dengan kerjasama dan kepedulian dari seluruh pihak, diharapkan perayaan Paskah dapat berlangsung dengan aman, damai, dan penuh berkat bagi semua umat beragama di Tomohon. (RommyKaunang/*) 


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting