Walikota Caroll Dorong Kerukunan dan Persatuan dalam Perayaan Hari Besar Keagamaan


Tomohon, MS

Walikota Caroll Joram Azarias Senduk SH menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan persatuan dalam memperingati hari besar keagamaan.
Di beberapa lokasi acara, Walikota Senduk memaparkan nilai-nilai toleransi dan saling menghormati sebagai landasan kuat bagi harmoni sosial di tengah keragaman agama.
Dalam sambutannya, Walikota Caroll Senduk SH menggarisbawahi bahwa perayaan hari besar keagamaan bukan hanya tentang ibadah, tetapi juga tentang memperkuat hubungan antarumat beragama.


Walikota Caroll Senduk ketika berbaur dengan umat Muslim. (foto:ist) 


"Saat kita merayakan keagamaan kita masing-masing, mari juga kita hargai dan hormati keberagaman yang ada di sekitar kita," ujar Walikota Caroll Senduk SH.

Beliau menekankan bahwa memahami dan menghormati perbedaan adalah kunci untuk menciptakan masyarakat yang inklusif dan berdampingan dengan damai.
"Kerukunan bukanlah tentang keseragaman, tetapi tentang kesediaan untuk saling menghormati dan memahami," ujarnya sembari meminta agar para pemuka agama yang ada di kota Tomohon untuk tetap konsisten dalam menjaga keharmonisan antar umat.
Sementara itu, Pdt Johny Panto STh mengatakan dalam suasana yang penuh kebersamaan, Kota Tomohon siap  merayakan hari besar keagamaan dengan semangat persaudaraan dan kesatuan.
" Semoga pesan perdamaian dan toleransi dari Walikota Caroll Senduk SH dapat menginspirasi semua warga untuk terus menjaga harmoni dan persatuan di tengah perbedaan, " ujar pendeta GMIM yang melayani di jemaat Maranatha Paslaten itu. (RommyKaunang) 


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting