Tim Arung Jeram Sulut-Manado Gabung Tim Evakuasi Warga Terdampak



Manado, MS
Gabungan dari Arung Jeram Sulut-Manado melibatkan diri sebagai relawan guna menolong warga banjir di sejumlah titik, Jumat (27/1/2023).

Mereka yang tergabung Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Sulut dan Manado, mendatangi lokasi bencana seperti di Kampung Ketang, Mahawu, Taas, Paal Dua dan di daerah Sungai Miangas.

Menurut Ketua FAJI Manado dr Jacob Pajan SpB hadir mendukung langsung setiap aksi rekan-rekannya itu dengan menurunkan peralatan medis.

"Jadi kewajiban serta misi kemanusiaan bersama kami," kata Pajan.

Menurut dia, meski cuaca sedang hujan, semangat kawan-kawannya memang bulat dan bersyukur turut serta menolong warga.

Di tempat, lain tim serupa dari Mapala Equil dan Mapala Tarsius misi kemanusiaan serupa.

Mapala Equil terjun di Malendeng, Kampung Arab dan Bailang. Mereka bahkan memberikan bantuan bagi anak-anak di Pesantren di Bailang.

Terkait itu, Sekretaris FAJI Sulut drg Marvits Kanter menambahkan, personil yang itu benar hadir dari Mapala Equil, Mapala Aesculap, Mapala Tarsius dan lain.

"Semuanya mempunyai misi yang sama, sebagai tim mengevakuasi di bencana alam ini," pungkasnya. (devy kumaat)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting