Pansus Ranperda Pendidikan Yakin Pembahasan Pasal Tuntas Maret


Manado, MS
Penggodokan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Penyelenggaraan Pendidikan dipacu. Panitia Khusus (Pansus) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) targetkan pembahasan pasal aturan tersebut, selesai pada bulam Maret 2023. 

Sampai saat ini sudah 60 pasal yang dibahas oleh pansus bersama instansi terkait. Ketua Pansus, Vonny Paat menyampaikan, total pasal yang tertuang dalam Ranperda ini berjumlah 123 pasal.

"Pembahasan barusan tidak ada yang krusial karena isi pasal yang dibahas mengacu pada undang-undang," ungkap Vonny usai rapat pembahasan, Senin (13/2/2023) di ruang serbaguna DPRD Sulut.

Saat ditanya target penyelesaian pembahasan pasal per pasal, Vonny optimis akan selesai pada bulan maret.

"Ditargetkan bulan maret depan selesai pembahasan pasal," tegasnya. (arfin tompodung)



Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting