Launching TVC dan Digitalisasi Ekosistem Pariwisata Kota Tomohon, Walikota Caroll: Keterlibatan Masyarakat Diperlukan


Tomohon, MS 
Kota Tomohon makin terarah dalam menentukan masa depan kepariwisataanya.  Di awal Tahun 2024 ini, Pemerintah Kota Tomohon melalui Dinas Pariwisata Kota Tomohon dan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) me-launching Tomohon Visitor Centre (TVC) dan Digitalisasi Ekosistem Pariwisata Kota Tomohon, di Kantor BPPD Kota Tomohon, Tekaan Telu Tinoor, Tomohon Utara, Selasa (30/1) sore tadi.
Walikota Tomohon Caroll Senduk SH mengatakan jika hal ini adalah langkah baik dalam mewujudkan program pemerintah saat ini. Dimana, sektor Pariwisata Tomohon  harus diperkuat agar dampaknya sangat dirasakan oleh masyarakat.
"Keterlibatan masyarakat sangat diperlukan. Karena kita menginginkan agar program yang dikembangkan oleh Dinas Pariwisata ini akan membawa dampak positif dari sisi kesejahteraan," ujar Walikota Caroll kepada mediasulut.co usai meresmikan lokasi TVC yang sangat menyetujui jika Tomohon disebut sebagai jantung pariwisata Sulawesi Utara.
"Benar, karena Tomohon memiliki banyak destinasi pariwisata, dan lebih dekat dengan itu adalah masyarakat. Untuk itu, kita berharap masyarakat dapat menjaga kearifan lokal, budayanya serta kebersihan Kota. Sebab kalau tidak bersih dan nyaman maka ini akan mempengaruhi jumlah kunjungan wisata di Tomohon," tuturnya.
Sementara itu dalam konfrensi Pers, Kepala Dinas Pariwisata Tomohon Yudhistira Siwu mengatakan bahwa yang perlu diperhatikan disini adalah bagaimana semua stakeholders yang ada di Tomohon dapat bersinergi. 
"Ini yang disebut pentaheliks Pariwisata, dimana ada kolaborasi yang tercipta dan perlu dijaga dan dirawat antara Pemerintah, Masyarakat, Akademisi, Swasta dan Media," tuturnya sembari mengatakan jika memang untuk catatan jumlah kunjungan wisatawan di Tomohon dalam kurun waktu 2 tahun terakhir pasca Covid 19, naik siknifikan," tuturnya.
Sementara itu kepala BPPD Kota Tomohon, Lucia Goni SE, MM, CIERM bahwa dirinya bersyukur dengan adanya launching ini lantaran akan membawa keberhasilan di dunia pariwisata khususnya di Kota Tomohon. 
"Pastinya ini akan membawa keberhasilan bagi masyarakat Kota Tomohon. Kita bersyukur banyak pihak yang mendukung pariwisata Tomohon, apalagi dalam rangka Tomohon Internasioal Flower Festival kita buat lebih baik lagi, karena kita sudah kerjasama dengan 10 agent travel ternama di Indonesia," jelasnya. (rommykaunang)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting