Mencuat di Pembahasan Pansus LKPJ Walikota Manado Ragam Tanggapan ke SKPD


Manado, MS  
Panitia Khusus (Pansus) Laporan Kerja Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota 2023 beri catatan dari pemaparan program setiap Kepala SKPD Pemkot Manado. Pembahasannya sejak, Rabu-Kamis (27-28/3/24) di ruang paripurna DPRD Manado.

Dipimpin langsung, Ketua Pansus Hengky Kawalo SE dan sejumlah anggota seperti Benny Parasan SH MH, Lily Walandha SE MBA, Ronny Makawata SE, Rosalita Manday SSi, Sicilia Longdong SE, dr Suryanto Yusuf, Ir Jean Sumilat, Royke Anter SE ME, Liliane Kairupan dan lainnya. Eksekutif sendiri hadir Asisten III Harke Tulenan.

"Pembahasan ini sesuai mekanisme yang berdiskusi dengan pihak eksekutif," kata Kawalo.

Terangkum didiskusi itu, rentetan pertanyaan pansus ke SKPD. Seperti ke Dinas Pendidikan soal mekanisme pemberian bea siswa dari pemerintah pusat. 
Dan, informasi mengenai di SMP Negeri I Manado ada THL galang usaha lain. 

Muncul pula tanggapan tentang penanggulangan bencana dari BPBD bagi warga di wilayah sungai yang telah dipindahkan ke rumah susun.

Begitu juga terlontar dari Dinas PUPR mengenai pembangunan stal kuda. Dimana, anggarannya berasal dari hibah Pemprov Sulut ke Pemkot Manado setelah dibagi dengan KONI Manado. Diperoleh, berkat Manado jadi juara umum di Porprov Bolmong 2022 lalu.

Sementara itu, Dinas Kesehatan juga tak luput dimintakan untuk adanya dokter spesialis di setiap puskesmas minimal 1 orang.

Tak kalah diseriusi soal bantuan untuk lanjut usia (lansia) dari Dinas Sosial. Dimana, batas usia penerima 70 tahun apa dibedakan tidak ke kategori lansia kaya, ASN atau TNI-Polri.

“Pembahasan dapat jawabannya dan nanti rekomendasi dibacakan di paripurna,” ungkap Kawalo. (devy kumaat)


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting