Talaud Ketambahan 2 Kasus Positif Corona

Satu diantaranya tenaga kesehatan


Melonguane, MS

Kabupaten Kepulauan ketambahan 2 kasus baru positif Corona. Hal ini disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Kerry Monangin saat dihubungi Koran Media Sulut.

"Bersama ini kami sampaikan Update terbaru kasus Covid 19 di Talaud, setelah 1 bulan tidak ada penambahan kasus, hari ini Talaud ketambahan 2 kasus terkonfirmasi positive PCR. Yaitu pasien 06 laki-laki berusia 36 tahun asal Melonguane merupakan tenaga kesehatan. Yang bersangkutan tidak ada keluhan/gejala dan di isolasi di rumah," ucap Monangin, Rabu (1/7) malam.

Selanjutnya, Monangin mengatakan, untuk pasien 07 laki-laki (32) tahun asal Essang berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara dengan riwayat perjalanan dari Manado. "Yang bersangkutan punya keluhan batuk dan akan di rujuk ke RSUD Mala,"tambahnya.

Ia pun meminta kepada warga Kepulauan Talaud untuk tetap mematuhi anjuran pemerintah. "Mari kita tetap mengikuti anjuran pemerintah untuk melaksanakan protokol kesehatan seperti pakai masker bila keluar rumah, tidak melakukan perkumpulan, jaga jarak ketika berinteraksi dan rajin cuci tangan. Serta mejaga kondisi tubuh dengan makan makanan bergizi, jaga kebersihan dan istirahat yang cukup," tandas Kepala Dinas Kesehatan Talaud.

Untuk diketahui Kabupaten Kepulauan Talaud yang terkonfirmasi Positif Corona berjumlah 3 orang, sedangkan pasien yang sembuh berjumlah 4 orang. (jos tumimbang)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting