
Foto: Lokasi "lahan tidur" yang perlu segera dimanfaatkan
Pedagang Soroti "Lahan Tidur" di Pasar Beriman Tomohon
Tomohon, MS
Sejumlah pedagang sembako di Pasar Beriman Tomohon mengajukan permohonan kepada pihak PD Pasar Beriman untuk memanfaatkan "lahan tidur" yang berada dalam kawasan pasar tersebut. Jorry Pajouw (67), seorang pedagang sembako yang sehari-hari berjualan di lokasi tersebut, mengungkapkan keprihatinannya terkait adanya space yang belum dioptimalkan, khususnya di samping kios penjualan beras.
“Lahan yang tidak terpakai itu cukup besar dan kami rasa bisa dimanfaatkan untuk kegiatan yang lebih produktif. Kami berharap PD Pasar Beriman dapat memberikan perhatian serius untuk mengoptimalkan lahan tersebut,” ujar Jorry saat ditemui di lokasi, Selasa (28/1).
Dia menambahkan bahwa pemanfaatan lahan tersebut tidak hanya akan meningkatkan aktivitas perdagangan di pasar, tetapi juga dapat berdampak pada peningkatan pendapatan daerah. “Ini juga penting untuk membantu perekonomian pedagang lainnya,” sambungnya.
Pernyataan serupa diungkapkan Frits Wenas, seorang penjual ikan asin yang juga berjualan di Pasar Beriman. Frits menilai bahwa lahan tidur seluas kurang lebih 6x40 meter itu, yang saat ini hanya ditumbuhi rumput, tidak memberikan manfaat bagi siapa pun. “Jika dimanfaatkan dengan baik, kami yakin pendapatan daerah akan bertambah dan pasar bisa menjadi lebih ramai,” ucap Frits.
Ia berharap agar PD Pasar Beriman dapat merumuskan rencana pemanfaatan lahan tersebut untuk mengoptimalkan fungsi pasar. “Kami siap mendukung dan berkolaborasi agar lahan ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya,” tegasnya.
Dengan rekomendasi dari para pedagang, diharapkan pihak PD Pasar Beriman dapat segera melakukan langkah-langkah konkret untuk mengatasi permasalahan lahan tidur di Pasar Beriman, sehingga dapat memberikan manfaat bagi semua pihak terkait. (RommyKaunang)
Komentar