PARIWISATA MINSEL BELUM SIAP

Ribuan Wisatawan China-Korsel Serbu Sulut


Amurang, MS

Ledakan kunjungan wisatawan, terjadi di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Tiap hari, sedikitnya 1.200 turis dari China mendarat di Bandar Udara Sam Ratulangi, Manado. Devisa negara pun terus bertambah.

Kendati jumlah wisatawan bertambah di atas 1.000%, namun destinasi wisata belum juga mengimbangi. Banyak lokasi wisata di Sulawesi Utara yang tidak digarap dengan baik.

Salah satu daerah yang memiliki potensi wisata adalah Kabupaten Minahasa Minahasa Selatan (Minsel). Informasi diperoleh, di Minsel, setidaknya ada lebih dari 10 tempat wisata. "Kalau tempat wisata, ada banyak. Lebih dari 10 lokasi," terang Franky Toar, Kepala Dinas Pariwisata Minsel.

Tempat wisata yangvdia maksudkan di antaranya, Batu Dinding di Desa Kilotiga, Air Terjun Winosirang di Desa Tondei, Pantai Aor Panas di Moinit, Gunung Payung di Desa Poopo, Pulau Sepatu di Tatapaan dan lokasi wisata agrowisata lainnya.

Namun, dari banyaknya lokasi wisata ini, belum satupun yang digarap secara profesional. "Di Minsel memang banyak lokasi wisata. Namun, belum digarap secara profesional. Jika itu digarap secara profesional, dipastikan akan banyak turis China yang berkunjung di Minsel," kata Frankie Najoan, Sekretaris Indonesia China Bussiness Council (ICBC), Rabu (29/8) kemarin.

Untuk mengoptimalkan destinasi wisata Minsel, jelas Najoan, butuh campur tangan pemerintah dan pihak swasta. "Jadi, kita ajak pemerintah bangun infrastrukturnya, dan pihak swasta ikut membangun fasilitas penunjang pariwisata. Ini akan mempercepat Minsel mempersiapkan diri menjadi saerah kunjungan wisata," pungkasnya.(rul mantik)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting