106 Kasus Baru, Sulut Masih Rawan Covid-19


Manado, MS

Bumi Nyiur Melambai masih rawan dari Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Warga terpapar virus dari Wuhan, China itu, terus bertambah. Update kondisi epidemiologis Covid-19 kali ini melonjak drastis. Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Sulut, Rabu (13/1), merilis angka terbaru kasus terkonfirmasi positif. Ada 106 orang diidentifikasi sebagai kasus baru.

Berdasarkan perincian Asal Kasus. Manado 11 Kasus, Bitung 11 Kasus, Tomohon 7 Kasus, Minahasa 11 Kasus, Minahasa Selatan 4 Kasus, Minahasa Tenggara 9 Kasus, Minahasa Utara 14 Kasus, Kotamobagu 16 Kasus, Bolaang Mongondow 5 Kasus, Bolaang Mongondow Selatan 1 Kasus, Bolaang Mongondow Timur 2 Kasus, Bolaang Mongondow Utara 0 Kasus, Kepulauan Siau Tagulandang Biaro 0 Kasus, Kepulauan Sangihe 7 Kasus, Kepulauan Talaud 2 Kasus, Luar Wilayah 6 Kasus.

Sementara untuk kasus Sembuh ada bertambah 38 orang. Dengan rinciannya, Kepulauan Sangihe 0, Kepulauan Siau Tagulandang Biaro 3, Kepulauan Talaud 0, Bitung 12, Minahasa Utara 0, Manado 0, Minahasa 11, Tomohon 2, Minahasa Selatan 0, Minahasa Tenggara 7, Bolaang Mongondow 3, Bolaang Mongondow Utara 0, Bolaang Mongondow Selatan 0, Bolaang Mongondow Timur 0, Kotamobagu 0.

Adapun akumulasinya, Kasus terkonfirmasi positif bertambah 106: 10.793 Orang, Kasus sembuh bertambah 38: 7.812 Orang, Kasus Meninggal: 343 Orang, Kasus Aktif bertambah 68: 2.638 Orang. "Angka Kesembuhan Covid-19 di Sulut per 13 Januari 2021 adalah 72,38 persen dan Angka Kematian atau ‘Case Fatality Rate’ sebesar 3,18 persen. Kasus aktif sebesar 24,44 persen," beber Juru Bicara Satgas Covid-19 Sulut dr Steaven Dandel. (sonny dinar)

 


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting