Bupati Canangkan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih


Ratahan, MS

Menanamkan nilai nasionalisme kebangsaan kembali digaungkan pihak pemerintah. Menyambut HUT Republik Indonesia (RI) Ke-77, Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap mencanangkan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih.

Pembagian bendera nasional itu diserahkan secara simbolis disaksikan para pejabat teras pemerintah kabupaten (pemkab), di Kantor Bupati, Senin (01/08).

Bupati mengatakan, pencanangan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih menindaklanjuti instruksi dari Presiden Joko Widodo serta Kementerian Dalam Negeri RI, bahwa dalam rangka untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI tahun 2022, dilakukan pencanangan gerakan 10 juta bendera merah putih di seluruh Indonesia

“Program nasional dari Kemendagri ini, sebagai bentuk penanaman nilai nasionalisme kebangsaan dalam rangka ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77,” ucap bupati.

Ia pun meminta kepada seluruh masyarakat yang ada di Mitra untuk turut serta berpartisipasi mengibarkan bendera Merah Putih mulai dari tanggal 1 sampai 31 Agustus 2022.

“Ini sudah menjadi keharusan dan bahkan kebutuhan sebagai salah satu wujud rasa cinta tanah air, untuk itu kepada seluruh warga Mitra agar dapat berpartisipasi mengibarkan bendera Merah Putih,” harap  James Sumendap.

Hadir dalam pencanganan gerakan 10 juta bendera merah putih diantaranya, Wakil Bupati Mitra Jocke Legi, Sekertaris Daerah (Sekda) David Lalandos, Asisten I Sekda Arnold Mokosolang, Asisten II Sekda Janni Rolos, Asisten III Sekda Elly Sangian, para Kepala SKPD dan para seluruh kepala kecamatan. (recky korompis)

 

 

 


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting